Survei Kepuasan

Survei Kepuasan Stakeholder

Survei kepuasan ini dilakukan sebagai bentuk umpan balik dari stakeholder terhadap kualitas pelayanan di lingkungan Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH). Kebutuhan dan harapan stakeholder terhadap perguruan tinggi dapat berubah seiring waktu. Survei kepuasan stakeholder membantu dalam mengidentifikasi perubahan ini dan menyesuaikan strategi perguruan tinggi. Survei kepuasan UMRAH dilakukan secara terpusat melalui Sistem Informasi Survei Kepuasan (SISUSAN). Survei Kepuasan setiap unit kerja dilingkungan UMRAH akan dievaluasi setiap semester dan dilaporkan setiap tahun sekali kepada Rektor oleh LPMPP.